Prestasi gemilang berhasil diraih siswa SDN 01 Banyumudal di Lomba Mata Pelajaran dan Seni Islami (MAPSI) Kabupaten Pemalang. Kali ini, Arinta dan Echa sukses merebut juara pertama bidang LCC Putri dan Khitobah Putri.
Merupakan kado yang sangat indah di akhir penghujung tahun 2019. Kami berhasil meraih prestasi, khususnya di Mapsi dan berhasil maju ke tingkat Jawa Tengah. Ini buah kegigihan dan kerja sama seluruh elemen SDN 01 Banyumudal.
Kegiatan lomba MAPSI SD mempunyai tujuan dan manfaat sebagai sangat baik untuk proses pembentukan relovusi mental anak bangsa karena bisa dijadikan sebagai tolok ukur penerapan Kurikulum PAI-BP SD dan keberhasilan pelaksanaannya di Jawa Tengah, Tolok ukur penerapan Kurikulum Muatan Lokal Baca Tulis Huruf Al-Qur'an SD dan keberhasilan pelaksanaannya di Jawa Tengah.
Peningkatkan pemanfaatan TIK, pengamalan ibadah Salat dan menggairahkan belajar Al-Qur'an bagi peserta didik SD jawa Tengah, Meningkatkan Akhlaqul Karimah (Budi Pekerli Luhur) sebagai pembentukan karakter dan memupuk persatuan kesatuan antar peserta didik SD Jawa Tengah serta menjadikannya anak Saleh/Salehah sehingga terbaik di antara yang baik, serta Menumbuhkan dan mengembangkan keterampilan hidup (life skill), ekonomi kreatif dan rasa Cinta Seni yang Islami.
Ditingkat Provinsi Jawa Tengah Mapsi akan diselenggarakan pada tanggal 15 s.d 16 November 2019 di Asrama Haji Donohudan Jawa Tengah. Mengambil Tema "MEMBANGUN KARAKTER MUSLIM PANCASILA YANG KREATIF MEMASUKI REVOLUSI INDUSTRI 4.0". dengan motto kegiatan “BERKARYA, BERLOMBA, DAN BERJUARA”.
Mudah-mudahan prestasi yang diraih oleh siswi SDN01 Banyumudal ditingkat Provinsi Jawa Tengah nanti dapat menjadikan bekal untuk mereka demi memajukan masa depan bangsa, sehingga terus dapat memunculkan generasi bangsa yang berprestasi, perduli dengan menggunakan nilai-nilai agama untuk kemajuan bangsa, selamat Arin dan Eca.